Mahasiswa MBKM Polbangtan Gowa Meriahkan Pasar Murah Sinjai

Bagikan Info

Mahasiswa Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) Polbangtan Gowa belajar pemasaran produk hasil pertanian dan peternakan dalam pasar murah yang diselenggarakan Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Kabupaten Sinjai.

Mahasiswa jurusan Peternakan tersebut belajar memasarkan daging hasil produksi peternakan Cv. Madeceng Farm selama 2 hari (14-15 November 2023) di Lapangan Nasional Kabupaten Sinjai.

Selama masa magang mahasiswa belajar mengenai budidaya ternak mulai dari hulu hingga hilir termasuk pemasaran sebagai bekal menjadi wirausaha muda yang mandiri sebagaimana fokus utama Polbangtan Gowa yakni menciptakan lulusan yang memiliki jiwa entrepreneur.

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Sinjai Muh. Saleh mengapresiasi keterlibatan mahasiswa Polbangtan Gowa dalam pasar murah ini. Ia menjelaskan bahwa pasar murah ini bertujuan untuk mencegah inflasi, memberikan kemudahan serta menngkatkan daya beli masyarakat.

“Jika harga jualan murah tentunya nilai daya beli rakyat meningkat,” Pungkas Muh. Saleh.

Dalam pasar murah yang mengambil tema berkolaborasi dengan integritas, solutif, adaptif tersebut, mahasiswa MBKM berkolaborasi dengan Perum Bulog, Alfamidi, dan para UMKM kabupaten Sinjai.

Pasar murah juga dirangkaikan dengan Lomba mewarnai, Live music akustik, Penampilan dari TK projects dan Dooprise hadiah menarik dari Alfamidi.

Reporter: Asmaul Husnah


Bagikan Info
Live Chat
Terima kasih telah menghubungi Humas Polbangtan Gowa. Silahkan klik "Live Chat" untuk terhubung dengan admin kami 😊