Pada Jumat (14/04/23) dilaksanakan Pelantikan Pengurus Organisasi Kemahasiswaan (Ormawa) Politeknik Pembangunan Pertanian (Polbangtan) Gowa, di Aula Syekh Yusuf kampus I Polbangtan Gowa.
Pelantikan di hadiri oleh Wakil Direktur III, Domisisoner ketua dan wakil ketua Badan Perwakilan Mahasiswa (BPM) / Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), dan Ormawa Politeknik Pembangunan Pertanian Gowa, serta Formatur ketua dan wakil ketua Ormawa terpilih..
Wakil Direktur III, Dr Muh Irfan Aryawiguna, secara resmi melantik seluruh Ormawa Polbangtan Gowa yang terdiri dari BPM/BEM, PD IMPPI, HMJ Pertanian, HMJ Peternakan, serta UKM olahraga Korsa, UKM Seni Edelweis, UKM Germapala, Pramuka, Komandan dan Unit PROVOST Polbangtan Gowa.
Sebelum melakukan pelantikan, terlebih dahulu dilakukan pembacaan sumpah Jabatan, dan pemasangan selempang secara simbolis oleh Wakil Direktur III, kepada Formatur ketua dan Wakil Ketua terpilih Ormawa Polbangtan Gowa.
Dalam arahannya Wadir III mengatakan bahwa Organisasi Mahasiswa adalah Wadah untuk melatih leadership “ Harapannya agar formatur ketua dan wakil ketua terpilih dapat mengambil alih tongkat estafet kepemimpinan, sehingga Ormawa Polbangtan Gowa jadi lebih baik lagi”. Jelas bapak Dr. Muh Irfan Aryawiguna S.E.M.Si
Berikut nama dan jabatan yang mengikuti pelantikan raya:
- BEM
Ketua : Khaidir Ansyar
Wakil Ketua : Arjuna
- BPM
Ketua : Muh. Fathur Radhi
Wakil Ketua : Andi Naufal Hamdan Madani
- Korsa
Ketua : Andi Ainul Ichwan Irfan Am
Wakil Ketua : Yuyun Furmalasari
- IMPPI
BPD : Muh. Azwar Rasyad
Ketua : Wanda Septidinar
Wakil : A. Airsyan Putra Anugrah
- UKM Seni Edelweis
Ketua : Andi Abdur Rahman
Wakil Ketua : A. Aso Suharta
- UKM germapala
Ketua : Andika Azzamul Ayyami
Wakil Ketua : A.M.Khalid Amir Al Azis
- Provost
Komandan : Anugrah Kadir
Koordinator Pertanian: Sulaeman Nur
Koordinator Peternakan: Maulana Hasyif
- HMJ TAN
Ketua: Muhammad Virgiawan Tanrigau (Ppb)
Wakil Ketua: Andi Ezadarul Aljalal (Ppb)
- HMJ Nak
Ketua: Andi Aditya Amri
Wakil: Sahrani
- Persma
Ketua : Achmad Rif’at Rulyan Munassar
Wakil Ketua : Ananda Fajriah Ramadhani
- KSR
Ketua : Alwan Minoru
Wakil Ketua : Sudarman
- Pramuka
Ketua Dewan Putra : Moh. Syaqti Eksan
Ketua Dewan Putri : Nurul Afiza
Reporter : MIFTAHUL JANNAH JUPRI – Persma Polbangtan Gowa